Detail Cantuman
Text
SKRIPSI : Pelaksanaan manejemen asuhan keperawatan profesional(metode tim) diruang baji Dakka III dan baji Kamase I&II Rumah Sakit Labuang Baji Makassar
Sistem MAKP adalah suatu kerangka kerja yang mendefinisikan empat unsur yakni standar, proses keperawatan, pendidikan keperawatan, dan sistem MAKP. Metode tim adalah salah satu sistem MAKP yang diterapkan di Rumah Sakit. Rumah sakit Labuang Baji merupakan rumah sakit kelas B yang mengembangkan pelayanan kesehatan secara profesional kepada masyarakat tanpa memandang budaya, agama, ras maupun kedudukan.
Rumah Sakit Labuang Baji saat ini sudah menerapkan Model Asuhan Keperawatan Profesional (MAKP) dalam memberikan pelayanan kesehatan. Dengan menggunakan metode keperawatan tim sejak tahun 2005. Perawat di rumah sakit Labuang Baji menerapkan MAKP dan mengaplikasikannya dengan melakukan ronde keperawatan, overan, supervisi kepala ruangan, dan pendokumentasian asuhan keperawatan di ruang perawatan.
Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pelaksanaan manejemen asuhan keperawatan professional (metode tim) diruang Baji Dakka III dan Baji Kamase I&II Rumah Sakit Labuang Baji Makassar.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan sampel sebanyak 30 responden perawat dan 30 asuhan keperawatan. Teknik analisa data menggunakan analisa deskriptif dengan alat ukur lembar kuesioner yang diadopsi dari Nursalam dan lembar observasi yang diadopsi dari penerapan standar asuhan keperawatan oleh Depkes RI tahun 2001.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan manejemen asuhan keperawatan professional dengan metode tim di ruang Baji RSU Labuang Baji Makassar adalah pelaksanaan ronde keperawatan kurang baik (56.67%), pelaksanaan overan baik (80%), pelaksanaan konfrens baik (90%), pelaksanaan supervisi baik (60%) dan pelaksanaan pendokumentasian tidak lengkap (96.7%)
Kesimpulan yang dapat ditarik dari penelitian ini adalah bahwa pelaksanaan Manajemen keperawatan professional dengan metode tim sudah berjalan baik. Peneliti menyarankan agar segala bentuk penerapan manejemen asuhan keperawatan professional lebih ditingkatkan.
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
Untuk Baca FULL TEXT di Perpustakaan FKIK UINAM
|
---|---|
No. Panggil |
Skripsi
|
Penerbit | Perpustakaan FKIK : ., 2013 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas
Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this
Perpustakaan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Duis nec cursus mauris. Nullam vel nunc quis ipsum laoreet interdum. Maecenas aliquet nec velit in consequat.
Info selengkapnya