Detail Cantuman
Text
SKRIPSI : HUBUNGAN ASPEK SPIRITUAL DENGAN TINGKAT KECEMASAN PADA PASIEN PRA OPERASI DI RUANG PERAWATAN BEDAH RSUD LABUANG BAJI MAKASSAR
Persiapan mental yang diperlukan oleh pasien yang akan menjalani operasi adalah persiapan mental spiritual. Agama memegang peranan yang sangat penting dalam kehidupan pribadi, termasuk didalamnya keperawatan preoperative. Manusia mempunyai keyakinan untuk memperoleh ketenangan hidup spiritualnya. Penelitian ini bertujuan untuk menetahui apakah aspek spiritual berhubungan dengan tingkat kecemasan pada pasien pra operasi diruang perawatan bedah di Rumah Sakit Umum Daerah Labuang Baji Makassar.
Desain penelitian yang digunakan penulis adalah deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional yaitu jenis penelitian yang menekan pada waktu pengukuran atau data variabel independen dan dependen hanya satu kali, pada suatu saat pengukuran dilakukan pada saat bersamaan dan pada sampel yang representative untuk mengetahui hubungan antara dua variabel independen dan variable independen pada saat bersamaan. Penarikan sampel pada penelitian ini dengan menggunakan teknik non probability sampling dengan cara “purposive sampling”dengan jumlah sampel 30 orang. Teknik pengambilan data dengan menggunakan kuesioner dan lembar observasi.
Hasil penelitian dari 30 responden didapatkan data bahwa responden yang memiliki aspek spiritual cukup sebanyak 7 (23,3%) responden, dan yang mempunyai aspek spiritual baik sebanyak 23 (76,7%) responden dengan α = 0,05 dan didapatkan nilai p = 0,00 Hal ini menunjukkan ada hubungan aspek spiritual dengan tingkat kecemasan pada pasien pra operasi.
Sebagai perawat professional diharapkan perawat dapat mengoptimalkan fungsinya dalam memberikan pelayanan kebutuhan aspek spiritual pada pasien pre operasi, agar pasien dapat memenuhi kebutuhan dasar dan dapat memberikan imformasi kepada pasien mengenai prosedur pelaksanaan operasi agar pasien bisa memahami dan tidak dibayang-bayangi oleh perasaan takut untuk menghadapi ruang operasi.
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
Untuk Baca FULL TEXT di Perpustakaan FKIK UINAM
|
---|---|
No. Panggil |
Skripsi
|
Penerbit | Perpustakaan FKIK : ., 2013 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas
Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this
Perpustakaan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Duis nec cursus mauris. Nullam vel nunc quis ipsum laoreet interdum. Maecenas aliquet nec velit in consequat.
Info selengkapnya