Detail Cantuman
Text
SKRIPSI : FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN TINGKAT KECEMASAN PASIEN LUKA DIABETIK DI RSUP DR.WAHIDIN SUDIROHUSODO MAKASSAR
Kecemasan merupakan respon individu terhadap keadaan yang tidak menyenangkan dan dialami oleh semua makhluk dalam kehidupan sehari-hari. Beberapa penelitian membuktikan bahwa luka menyebabkan kecemasan dan depresi yang pada gilirannya mempengaruhi proses penyembuhan luka. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya faktor-faktor yang berhubungan dengan tingkat kecemasan pasien luka diabetik di RSUP Dr.Wahidin Sudirohusodo Makassar.
Desain penelitian yang digunakan adalah cross sectional. Cara penarikan sampel dengan menggunakan total sampling selama bulan Juli 2013 dengan jumlah sampel sebanyak 30 responden. Adapun instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner kecemasan Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS) dan data dianalisis dengan menggunakan uji chi square dan Uji Kendalls Tau dengan tingkat signifikan (α =0,05).
Hasil penelitian menunjukkan tidak adanya hubungan antara usia dengan tingkat kecemasan pasien luka diabetik di RSUP Dr.Wahidin Sudirohusodo Makassar dengan nilai p=0,675 > alpha 0,05, tidak adanya hubungan antara jenis kelamin dengan tingkat kecemasan pasien luka diabetik di RSUP Dr.Wahidin Sudirohusodo Makassar dengan nilai p=0,974 > alpha 0,05, tidak adanya hubungan antara tingkat pendidikan dengan tingkat kecemasan pasien luka diabetik di RSUP Dr.Wahidin Sudirohusodo Makassar dengan nilai p=0,224 > alpha 0,05, tidak adanya hubungan antara kondisi medis dengan tingkat kecemasan pasien luka diabetik di RSUP Dr.Wahidin Sudirohusodo Makassar dengan nilai p=0,433> alpha 0,05 dan juga tidak adanya hubungan antara tingkat ekonomi dengan tingkat kecemasan pasien luka diabetik di RSUP Dr.Wahidin Sudirohusodo Makassar dengan nilai p=0,084 > alpha 0,05.
Hasil penelitian ini meskipun tidak memiliki hubungan antara faktor usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, kondisi medis, tingkat ekonomi dengan tingkat kecemasan tapi disarankan bagi perawat dan dokter yang melakukan penanganan luka diabetik untuk selalu memperhatikan kondisi psikologis terkait dengan kecemasan pasien luka diabetik karena hampir semua responden yang diteliti mengalami kecemasan sehingga dikhawatirkan mengganggu proses penyembuhan luka diabetik.
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
Untuk Baca FULL TEXT di Perpustakaan FKIK UINAM
|
---|---|
No. Panggil |
Skripsi
|
Penerbit | Perpustakaan FKIK : ., 2013 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas
Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this
Perpustakaan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Duis nec cursus mauris. Nullam vel nunc quis ipsum laoreet interdum. Maecenas aliquet nec velit in consequat.
Info selengkapnya