Detail Cantuman
Text
SKRIPSI : GAMBARAN PENGETAHUAN IBU TENTANG CARA PERAWATAN BAYI DENGAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH (BBLR) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TAMANGAPA
BBLR termasuk faktor utama dalam peningkatan mortalitas, morbiditas, dan disabilitas neonatus, bayi dan anak serta memberikan dampak jangka panjang terhadap kehidupannya dimasa depan. Pengetahuan ibu dalam merawat bayi BBLR merupakan bekal yang sangat penting dalam mendukung keberhasilan perawatan bayi. Masalah perawatan pada bayi BBLR setelah pulang dari rumah sakit dapat terjadi akibat ketidaktahuan dan ketidakmampuan ibu mengantisipasi kondisi kegawatan yang mengancam pada kematian. Hal ini sesuai dengan data Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) (2003) yang menyebutkan bahwa kematian berdasarkan karakterisitik perawatan bayi baru lahir hanya 26,7% yang mendapatkan penanganan, sebagian besar meninggal di rumah yaitu 54,2%. Sehubungan dengan hal tersebut peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang gambaran pengetahuan ibu mengenai cara perawatan bayi dengan berat badan lahir rendah (BBLR) di wilayah kerja Puskesmas Tamangapa periode tahun 2012 hingga Juli 2013.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Sampel penelitian adalah ibu yang memiliki bayi dengan BBLR di wilayah Kerja Puskesmas Tamangapa, yaitu di Kelurahan Tamangapa yang berjumlah 27 orang dengan teknik total sampling.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan ibu tentang cara perawatan bayi dengan BBLR berada pada tingkat baik yaitu 17 responden (63%). Dalam cara menjaga kehangatan 14 responden (48,1%) memiliki pengetahuan cukup, mencegah infeksi 12 responden (44,4 %) memiliki pengetahuan kurang dan memberikan ASI 16 responden (59,3%) memiliki pengetahuan cukup.
Saran peneliti agar petugas kesehatan lebih menggiatkan lagi penyuluhan tentang cara perawatan bayi dengan BBLR khususnya tentang cara pencegahan infeksi, sehingga pengetahuan para ibu dapat semakin meningkat.
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
Skripsi
|
Penerbit | Perpustakaan FKIK : ., 2013 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas
Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this
Perpustakaan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Duis nec cursus mauris. Nullam vel nunc quis ipsum laoreet interdum. Maecenas aliquet nec velit in consequat.
Info selengkapnya